KOMPAS.TV - Presiden Prabowo Subianto telah menginstruksikan penghematan anggaran hingga 306 triliun rupiah. Prabowo mengungkapkan ada pihak yang melawan kebijakan efisiensi anggaran yang akan dijalankannya. <br /> <br />Presiden Prabowo mengatakan ada "raja kecil" yang berusaha menjegal kebijakan penghematan anggaran. Hal ini juga dirasakan oleh politisi Partai Gerindra, Dahnil Anzar Simanjuntak. <br /> <br />Politisi Gerindra, Dahnil Anzar Simanjuntak, membenarkan adanya "raja kecil" yang berupaya menjegal kebijakan Presiden Prabowo. <br /> <br />Dahnil mengatakan upaya mengganjal program Prabowo sangat dirasakannya. <br /> <br />Baca Juga DPR Ungkap Alasan Tunda Semua Rapat soal Pemangkasan Anggaran | EFISIENSI ANGGARAN di https://www.kompas.tv/nasional/573216/dpr-ungkap-alasan-tunda-semua-rapat-soal-pemangkasan-anggaran-efisiensi-anggaran <br /> <br />#efisiensianggaran #pemerintah #pemangkasan <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/573229/perjalanan-dinas-dipangkas-buntut-efisiensi-presiden-ada-yang-melawan-efisiensi-anggaran
